MetroJakartaNews.id | Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan terus memantau secara intensif ketersediaan pasokan dan harga barang kebutuhan pokok (bapok) di seluruh Indonesia.
Kali ini, Mendag memantau bapok di Pasar Angso Duo, Jambi, Selasa (2/8).
Baca Juga:
Mendag Budi Lakukan Pertemuan Bilateral dengan Menteri Ekonomi, Perdagangan, dan Industri Jepang
Hadir pada kegiatan ini Gubernur Jambi Al Haris. Turut mendampingi Mendag, Sekretaris Jenderal Suhanto dan Inspektur Jenderal Kemendag Didid Noordiatmoko.
Di pasar Angso Duo, terpantau sejumlah harga bapok sudah mulai turun. “Kebutuhan-kebutuhan pokok di sini alhamdulillah terkendali. Tadi bawang sudah murah sekali Rp35.000/kg, cabai memang sudah turun tapi masih Rp75.000/kg. Di Jawa sudah Rp65.000/kg. Minyak goreng curah di sini malah bisa Rp13.000/liter. Bahkan 1 kg Rp13.500, artinya harga-harga turun,” kata Mendag.
Berdasarkan pantauan, dibandingkan bulan lalu, sejumlah komoditas di Pasar Angso Duo harganya terpantau stabil seperti beras medium Rp9.500/kg, gula pasir Rp13.500/kg, tepung terigu Rp17.000/kg, daging sapi Rp140.000/kg, dan telur ayam ras Rp24.000/kg.
Baca Juga:
Mendag Budi Lakukan Pertemuan Bilateral dengan Menteri Perdagangan Kanada
Sedangkan komoditas yang harganya terpantau turun yaitu minyak goreng curah Rp12.500/liter, daging ayam ras Rp25.000/kg, cabai rawit merah Rp70.000/kg, dan bawang merah Rp34.000/kg.
Tingkatkan Harga TBS Sawit Mendag Zukifli Hasan mengungkapkan, Pemerintah terus melakukan berbagai upaya dalam meningkatkan harga tandan buah segar (TBS) sawit di tingkat petani di atas Rp2.000/kg.
Hal ini sesuai arahan Presiden Joko Widodo. Untuk itu, Kementerian Perdagangan akan melakukan beberapa langkah, salah satunya dengan menghapuskan pungutan ekspor USD 200.