Selain program pemerintah, penanaman itu juga sebagai salah satu bentuk kebijakan dari Mabes Polri dalam memanfaatkan lahan-lahan yang bisa dikelola untuk menanam jagung.
Melansir Kompas, Kamis, di belakang Stasiun Tanah Abang, terdapat kebun jagung yang tumbuh di bantaran kali Ciliwung.
Baca Juga:
Menteri PU Dorong Peran Aktif Pemda dalam Pengendalian Banjir Jabodetabek
Kebun tersebut ditanam di lahan pinggir jalan raya. Orang harus melewati tangga kayu untuk bisa sampai ke kebun tersebut. Di pinggir kebun, juga terdapak gubuk untuk tempat berteduh warga yang mengurus lahan.
Namun, berdasarkan pantauan, hari ini tidak ada warga yang mengurus kebun tersebut. Jagung yang sudah tumbuh tersebut memiliki ketinggian beragam, mulai dari sekitar 100 sentimeter sampai 200 sentimeter.
Namun, sampai saat ini, kebun jagung tersebut belum berbuah sama sekali sejak ditanam sebelum tahun baru.
Baca Juga:
Komisi Informasi DKI Jakarta Minta Tindakan Tegas terkait Banjir di Condet
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]