Metrojakartanews.id | Keberadaan Kapal Tongkang Selp Propeller Oil (SPOB) PT. SHA SOLO 301 di tengah kolam Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman Jakarta (PPSNZJ) atau Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara dipertanyakan.
Kapal itu berada di lokasi untuk berniaga dan melayani pembeli, Rabu (1/2/2023).
Baca Juga:
35 Rumah di Pinggir Sungai Kalsel Rusak Ditabrak 2 Kapal Tongkang Hanyut
Jika dilihat posisi kapal, bahwa kolam bagian tengah PPSNZJ itu adalah jalur perlintasan kapal-kapal ikan yang keluar masuk pelabuhan untuk bongkar muat ikan hasil tangkapan nelayan usai melakukan pengakapan dari laut bebas.
Pantauan wartawan, keberadaan kaal di tengah kolam kemungkinan akan menghambat lalulintas keluar masuk kapal-kapal ikan ke dermaga.
Ketika dipertanyakan, Kepala PPS Nizam Zachman Jakarta Mansur memberikan jawaban belum pasti. “Saya cek ke yang nangani dulu iya,” ujarnya ketika dikonfirmasi lewat whatsapp, Rabu (1/2/2023).
Baca Juga:
Gedung MBC Dikepung Banjir, Biaya Pemeliharaan Penyewa ke PT Perindo Dipertanyakan
Sementara, Mansur belum menjawab atau menindaklanjuti pertanyaan wartawan terkait titik cordinat Kapal Tongkang SPOB PT. SHA SOLO 301 yang berada di tengah kolam.
Hingga berita tayang, belum diketahui apakah keberadaan Tongkang SHA Solo di tengah kolam merupakan pelanggaran? [stp]