"Yang kita jaga, gedung sudah dibangun, para pedagang pemilik izin tidak bersedia membayar kewajiban,” jelas Agus di kantornya, Jalan Raya Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (8/8/2024).
Agus menyampaikan bahwa gedung Pasar Senen Blok VI akan segera dibangun dan saat ini sudah berkontrak dengan pihak develover.
Baca Juga:
PT Kereta Api Indonesia Hadirkan Layanan Porter Gratis di Stasiun Pasar Senen
Salah seorang pedagang, W Aritonang, mengaku sangat senang atas keberlanjutan pembangunan Pasar Senen Blok VI.
Aritonang juga mengapresiasi sosialisasi Perumda Pasar Jaya yang terbuka dan melibatkan pihak perbankan.
Menurutnya, para pedagang sudah lama menunggu keberlanjutan pembangunan karena tempat penampungan sementara, dulu dikenal Pasar Inpres Senen, sudah tidak layak.
Baca Juga:
Pembangunan Pasar Inpres Senen Blok VI Dimulai Akhir November
Mengenai pembayaran sebagai bukti keseriusan, kata Aritonang, tidak dipermasalahkan. Para pedagang hanya berharap gedung segera dibangun.
"Harapan kita, gedung Pasar Senen Blok VI segera dibangun sesuai janji Perumda Pasar Jaya," harap Aritonang kepada wartawan saat sosialisasi, Kamis (8/8/2024).
[Editor : Sahala Pangaribuan]